Mengenal Mesin 2 Tak (Two Stroke Engine)
Sisa Kejayaan Mesin 2 Tak th 1990-an |
yuks kita bahas sedikit.
Mesin 2 Tak Bensin
Prinsip KerjaIstilah-istilah baku yang berlaku dalam teknik otomotif yang harus diketahui untuk bisa memahami prinsip kerja mesin ini:
TMA (titik mati atas) atau TDC (top dead centre): Posisi piston berada pada titik paling atas dalam silinder mesin. TMB (titik mati bawah) atau BDC (bottom dead centre): Posisi piston berada pada titik paling bawah dalam silinder mesin. Ruang bilas yaitu ruangan di bawah piston dimana terdapat poros engkol (crankshaft).
Pembilasan (scavenging) yaitu proses pengeluaran gas hasil pembakaran dan proses pemasukan gas untuk pembakaran dalam ruang bakar.
Dinamakan mesin 2 Tak ( 2 Langkah) karena dalam 2 langkah terjadi satu kali pembakaran.
Gambar Kerja Mesin 2 Tak Bensin |
Piston bergerak dari TMA ke TMB.
Saat bergerak dari TMA ke TMB, piston akan menekan ruang bilas yang berada di bawahnya. Sehingga Piston akan menekan udara dan bahan bakar yang kemudian akan ditransfer ke ruang bakar utama.
Langkah ke 2
Piston bergerak dari TMB ke TMA.
Saat bergerak dari TMB ke TMA, piston akan menghisap gas hasil percampuran udara, (mempersiapkan kerja berikutnya, Beserta Piston akan menekan udara dan bahan bakar yang ditransfer pada waktu langka pertama, lalu ketika akan mencapai TMA dan ketika bahan bakar beserta udara telah terkompresi maka terjadi pembakaran. Untuk Jelasnya Silahkan lihat gambar
Mesin 2 Tak Diesel
Mesin 2 Tak Model Aliran |
Sedang Macamnya mesin Diesel 2 Tak ada beberapa macam di golongkan dari pembilasannya
a. Pembilasan Aliran Silang
Coba anda amati Gambar disamping ini, disitu terlihat gambar mesin diesel 2 tak model aliran ( disini aliran Lingkar dan aliran Silang secara garis besar hampir sama hanya berbeda model saja ).
Cara Kerjanya ketika Piston bergaerak ke TMB karena hasil pembakaran bersamaan itu katup pembuangan akan terbuka sehingga hasil pembakaran akan terbuang keluar dan berdsamaan itu ada aliran udara mengalir dari Air intake ( biasanya pada jenis ini ada bantuan blower/turbo/ supercharger yang akan mendorong udara dari intake), dan kemudian Piston akan bergerak keatas sehingga menekan udara lalu ketika hampir mencapai TMA maka Bahan bakar Solar disemprotkan hingga terjadi pembakaran. dan seterusnya.
b. Pembilasan Aliran Lingkar
mesin diesel 2 tak Torak Berlawanan |
Coba anda amati Gambar disamping Ada 2 pasang piston atau torak saling berhadapan. Torak bawah mengendalikan lubang buang, torak atas mengendalikan lubang bilas. Cara kerjanya adalah ketika torak atas bekerja kebawah dan torak bawah keatas maka akan tercipta kompresi setelah melalui TMA maka solar disemprotkan memlalui nosel dari gambar samping. Setelah langkah tenaga bersamaan itu aliran gas buang mulai terbuang ke saluran buang diatas sementara saluran isap dari piston atas mulai membuka sehingga meulai mengalirkan udara segar kembali. untuk selanjutnya torak akan terjadi langkah kompresi kembali setelah TMB.
Penggunaan Mesin 2 Tak Diesel
The Wartsila-Sulzer RTA96-C |
- Hasil Pembakaran yang tinggi Emisi
- Efisiensi yang kurang bagus.
Tidak demikian dengan 2 Tak mesin Diesel, Karena Ternyata Mesin Diesel 2 Tak memiliki Keunggulan sehingga banyak dipakai untuk mesin mesin ber CC besar. Seperti pada mesin Kapal Laut, Tank, Lokomotif, Mesin Pabrik dan sebagainya. Sementara Sebagai Gambaran ini mesin Internal Combustion terkuat di dunia masih dipegang oleh The Wartsila-Sulzer RTA96-C turbocharged. Mesin ini memiliki panjang sekitar 20 meter dan Tinggi sekitar 16meter, dengan Tenaga maksimum 108920. HP/102 rpm dan memiliki Torsi Makimum 5,608,312 lb/ft 102rpm. dengan 14 silender yang memiliki Total CC lebih dari 25.000.000cc Dan Mesin Ini Memakai Diesel 2 Tak.
Baru tau sy mesin 2 tak ada yg diesel kirain cuma dipake di motor aja dengan asap & suara khasnya terutama rx king hehe
ReplyDelete